Solusi Ampuh Atasi Duplicate User Hotspot MikroTik dengan Script

Mengelola jaringan MikroTik di lingkungan sekolah atau kantor dengan ratusan user aktif harian adalah tantangan tersendiri. Pernahkah Anda mendapat komplain dari user yang tidak bisa login karena pesan ‘simultaneous session limit reached’, padahal mereka baru saja menyalakan perangkatnya? Masalah duplicate user atau sesi ganda yang ‘nyangkut’ sering kali menjadi biang kerok yang menghabiskan waktu kita di depan Winbox. Di artikel ini, saya akan membagikan script hasil modifikasi pribadi yang akan bekerja otomatis membersihkan sampah sesi ganda tersebut, agar Anda bisa fokus pada pekerjaan lain yang lebih penting.   Script ini saya dapatkan dari website Syed Jahanzaib. Bagi yang ingin melihat script, silahkan klik tautan yang tersedia. Saya hanya merubah dan menjelaskan script yang sudah dibuat tersebut agar dapat mudah dimengerti. Scriptnya adlaah sebagai berikut :   # Syed Jahanzaib # Hotspot script to remove duplicate users – Script take from mikrotik forums with Minor changes # 7-NOv-2017 :local uname $user; :local usercount 0; :local usertime “00:00:00”; :local kickable; #jika maksimal user yang boleh login adalah 1 maka masukan maxuser 2. :local maxuser 2; :foreach i in=[/ip hotspot active find user=$uname] do= { :local curup [/ip hotspot active get $i uptime]; :if ( $curup > $usertime ) do={ :set usertime $curup; :set kickable $i; } :set usercount ($usercount+1); } :if ($usercount >= $maxuser) do={ log error “Duplicate Login user found: $uname ($usercount/$maxuser- Time > $usertime) – Now kicking … !!!”; /ip hotspot active remove numbers=$kickable; } else { :log info “HOTSPOT user logged-in ID = $uname ($usercount/$maxuser)”; } Cara penggunaanya, silahkan masukan script tersbut pada IP > Hotspot > User Profiles. Pilih profiles yang anda gunakan, kemudian pilih tab script dan paste script tersebut pada bagian On Login. Karena script ini akan cek user yang active pada saat user login dengan ID yang sama.   Pada bagian maxuser, anda dapat merubah variabelnya sesuai dengan policy jaringan anda. Misalkan saya memiliki profile siswa. Siswa hanya diperbolehkan login 1 device saja, jika hanya diperbolehkan 1 device saja, maka maximal usernya anda harus tulis 2. Contoh lainnya jika Akun Guru, diperbolehkan untuk login 2 device dalam 1 username, naka anda harus mengkalikan 2 jumlah device tersebut, jadi variabel yang harus anda masukan pada maxuser adalah 4, begitu seterusnya. Silahkan sesuaikan dengan kebutuhan Anda. variable maxuser akan dicek pada :if ($usercount >= $maxuser) Jika user tersedia sama dengan atau lebih dari maxuser yang dialokasikan, maka otomatis user akan di remove dari user active mikrotik.   Dengan mengimpelemtansikan script ini, tidak akan ada lagi user yang request untuk menghapus user active secara manual.   Semoga Script ini bermanfaat, jika ada pertanyaan silahkan tinggalkan pertanyaan di kolom komentar.

Script Rubah Format Tanggal Mikrotik

Format mikrotik default dari System

Untuk penggiat mikrotik atau bagi para network administrator yang biasa bercengkarama dengan Mikrotik, pasti secara umum sudah mengetahu format default Tanggal pada mikrotik Adalah Tahun-Bulan-Hari, apakah memungkinkan merubag format itu menjadi Hari/Bulan/ Tahun? Jawabanya bisa, namun menggunkan script yang menurut saya cukup panjang. Seperti yang terlihat pada gambar contoh di atas, saya coba mengambil /system clock get date pada sistem, secara default sistem akan menampilkan format Year/Month/Date. Sedangkan secara kebiasan di Indonesia terbiasa membaca Hari/Bulan/Tahun. Ini kasus real yang terjadi pada saya, saya membuat sistem notifikasi yang mengirimkan Tanggal dan waktu Server down ke telegram tapi terganggu dengan format tanggal default yang diberikan. Pada kasus ini Router mikrotik saya adalah CCR2004.   Cukup tambahkan script berikut pada jika ingin merubah format ke Hari/Bulan/tahun : # Script Rubah Format Tanggal :local systemDate [/system clock get date]; # Mencari posisi tanda “-” :local sep1 [:find $systemDate “-“] :local sep2 [:find $systemDate “-” ($sep1 + 1)] # Memotong string berdasarkan tanda “-” # Jika formatnya yyyy-mm-dd: :local part1 [:pick $systemDate 0 $sep1] :local part2 [:pick $systemDate ($sep1 + 1) $sep2] :local part3 [:pick $systemDate ($sep2 + 1) [:len $systemDate]] :local d; :local m; :local y; # Logika deteksi: Jika bagian pertama panjangnya 4 karakter, itu adalah Tahun (yyyy-mm-dd) :if ([:len $part1] = 4) do={ :set y $part1; :set m $part2; :set d $part3 } else={ # Jika bagian ketiga yang 4 karakter, itu adalah dd-mm-yyyy atau mm-dd-yyyy :set d $part1; :set m $part2; :set y $part3 } # Kamus konversi jika bulan berbentuk teks (jan, feb, dst) :local months {“jan”=”01″;”feb”=”02″;”mar”=”03″;”apr”=”04″;”may”=”05″;”jun”=”06″;”jul”=”07″;”aug”=”08″;”sep”=”09″;”oct”=”10″;”nov”=”11″;”dec”=”12”} :local mm ($months->[:lower $m]) # Jika bulan sudah berupa angka, gunakan nilai aslinya :if ([:len $mm] = 0) do={ :set mm $m } :local newDate “$d/$mm/$y” :local servertime “Tanggal : $newDate %0APukul : $systemClock”; ##Bagian ini hanya untuk menampilkan format baru pada log, kegunaan lain silahkan gunakan :local atau lainnya. :log warning “Format Tanggal Baru => $newDate”;   Silahkan pergunakan code tersebut pada Script / Script netwatch sesuai kebutuhan Kamu. Jika berhasil maka hasil yang didapat akan seperti pada gambar di bawah ini.     Format akan berganti menjadi Hari/Bulan/Tahun   Untuk tanda garis miring (/) anda dapat merubahnya sesuai selera.   Saya implementasikan script ini pada Netwatch script up dan down. Selamat Mencoba.   Jika ada pertanyaan silahkan tinggalkan pertanyaan di kolom Komentar.

Virtex atau Hanya Sekedar Video Corrupt?

akhirnya saya menulis lagi di blog saya ini karena twitter saya yang ramai dihujani pertanyaan dan Like. Saya akan berusaha menjelaskan hanya dengan bahasa awam,tidak berusaha sebagai ahli dari segala ahli. Menyikapi keramain yang ada, Gambar yang saya jelaskan pada twitter tersebut merupakan gambar yang saya peroleh dari Group Telegram Linuxhackingid. Di group tersebut tercantum sumbernya, namun hanya nama saja. Jadi saya coba mencari sumber asli gambar tersebut di Facebook. Bagi yang belum liat gambar yang saya share seperti apa, saya sertakan di bawah ini. Ini bukan virtex 😶😶😶 Ini overflow frameResolusinya tiba tiba naik dari yg awalnya bisa dibaca sama codecnya jadi tiba2 overflow sampai engga bisa dibafa codecnyaYg restart atau hp nya mati berarti chipsetnya ga bisa handle/belum updateSource : FB pic.twitter.com/93aZ9meAe0 — Made Putra Danahita (@putradanahita) March 8, 2023 Sumber asli postingan tersebut bersumber dari akun facebook bernama Firma Fathoni, berikut saya sertakan sumber aslinya. saya memposting gambar tersebut hanya mencoba membantu menjawab pertanyaan yang ada di salah satu base di twitter, Pada tulisan kali ini saya meminta maaf jika memang share tersebut tanpa ijin, namun saya sudah mencantumkan Sumbernya sejak awal. Baik lanjut ke pembahasan videonya, ada yang masih penasaran dengan video aslinya? Video aslinya bisa kamu download di link berikut ini. (Eror pada device ditanggung sendiri) . Bagi yang tidak ingin membukanya, saya coba jelaskan disini secara awam. Video tersebut merupakan video CCTV biasa, tidak ada yang spesial, namun setelah coba dibedah, Filter tersebut mengalami eroror pada salah satu framenya. Aplikasi yang saya gunakan untuk check adalah aplikasi FFMPEG pada operating system Ubuntu. Pada gambar diatas terlihat ada Frame yang mengalami height Overflow. Overflow height disini dijelaskan secara bahasa awam mungkin ada perubahan tinggi dari video tersebut, yang menyebabkan tingginya melonjak drastis. Kenapa bisa menyebabkan HP mati atau restart? Saya analogikan overflow ini seperti listrik yang terhubung ke perangkat, saat listriknya normal, perangkat akan baik baik saja, tapi jika lonjakan listrik mendadak naik secara tiba2 dan perangkat tidak bisa mengatasi hal tersebut, perangkat akan mati secara tiba-tiba atau mengalami eror. Kurang lebih seperti itu analoginya. Eror detaillnya bisa dilihat pada URL berikut ini. Apa sih yang terdampak pada smartphone kamu? Yang terdampak chipsetnya, chipset GPU dan CPU nya, kalau kedua chipset tersebut tidak bisa handle lonjakan / overflow tersebut, ya kemungkinan besar itu yang menyebabkan HP kamu mati / restart / hang / lagging. Penasaran sama isi videonya tapi males buka videonya? Bisa cek hasil extract frame by frame di URL berikut. Preview dari frame yang eror sebagian saya tampilkan pada gambar di bawah ini. Kesimpulanya, menurut pendapat saya ini bukan VIRTEX atau Virus Text, ini hanya video yang corrupt dan terjadi Height overflow pada salah satu framenya. Kasus hang / eror / mati / restart pada Smartphone anda, disebabkan karna lonjakan height overflow ini, chipset GPU maupun CPU yang tidak bisa menghandle lonjakan tersebut akan mengalami eror. Semoga penjelasan saya dapat mudah dimengerti, jika ada pendapat lain saya sangat terbuka untuk menerimanya. _

Li-fi teknologi wireless berbasis Cahaya

Li-Fi merupakan sebuah paradigma baru untuk teknologi optik nirkabel untuk menyediakan konektivitas unprecendented (belum pernah terjadi sebelumnya) dalam lingkungan data-sentris lokal. Meningkatnya permintaan untuk bandwidth yang lebih tinggi, lebih cepat dan transmisi data yang lebih aman serta lingkungan dan tidak diragukan lagi bentara teknologi manusia yang ramah awal dari perubahan besar dalam teknologi nirkabel. LiFi atau Light Fidelity adalah sebuah teknologi Wireless Fidelity (WiFi) berbabasis cahaya. Teknologi tersebut mampu menghasilkan kecepatan transfer hingga 130mbps. Sebuah penelitihan di University Edinburg, Jerman berhasil mengembangkan teknologi wireless atau nirkabel berbasis cahaya dan diberi nama LiFi atau Light Fidelity. Banyak orang mengemukakan bahwa LiFi merupakan pengganti teknologi WiFi dimasa depan. Teknologi LiFi atau Light Fidelity dibuat menggunakan LED (Light Emiting Diode) untuk mengirimkan data ke penerima dengan memanfaatkan intensitas cahaya yang sangat cepat. Sehingga perubahan intensitas cahaya tak dapat dilihat oleh mata manusia. Proyek pengembangan teknologi LiFi tersebut berawal dari seorang fisikawan dan profesor Jerman bernama Harald Haas yang membuat proyek di perusahaan Pure VLC (Visible Light Communications). Proyek tersebut mengembangkan metode smart lighting atau cahaya pintar sehingga dapat mengirimkan data dan menerima data. (Sumber : http://www.rootdiesomec.com/ ) . Dengan puluhan miliar bola lampu biasa dipasang di rumah-rumah dan kantor-kantor di seluruh dunia, karena mereka diganti dengan sumber cahaya LED, Li-Fi dapat menjadi teknologi komunikasi yang dapat ditemukan hampir di mana-mana. Lebih tepatnya, Li-Fi dapat digunakan di hampir setiap lokasi di mana peraturan melarang penggunaan Wi-Fi: pesawat kabin dan rumah sakit, untuk nama tapi dua. Dan cahaya tidak terpengaruh oleh peraturan yang mengatur bagaimana spektrum frekuensi radio dapat digunakan. Tentu saja, mendapatkan itu keluar dari lab dan ke ruang tamu – dan setiap ruang lainnya diterangi oleh bola lampu – adalah masalah lain.